Profil Fredy S


Fredy Siswanto, atau lebih dikenal sebagai Fredy S. atau Freddy S. adalah penulis buku roman pinggiran (yang dijual di kaki lima). Ia seorang novelis "kondang" pada masanya, ratusan novel Fredy berjaya pada dekade 80 hingga 90-an di Indonesia. Kondang dalam tanda petik, karena namanya lebih populer di kalangan penggemar roman percintaan yang biasa berlalu lalang di terminal bus, stasiun kereta api maupun lapak bacaan pinggir jalan.

Namun disayangkan, pentasnya di panggung sastra Indonesia diangggap tidak pernah ada. Kebanyakan para kritikus memvonis karya-karyanya jauh dari apa yang kerap disebut karya sastra dari sisi kualitas. Gaya penulisannya pun sering berubah-ubah. Sesekali ia mengikuti gaya cerita penulis ngetop dan "berkelas" pada waktu itu. Karena itulah novel-novelnya terpinggirkan dan namanya sering dicibir sebagai penulis novel roman picisan, bahkan ada yang menyebutnya sastra kaki lima.

Tapi toh Fredy tidak pernah peduli, karyanya masih menjadi buruan sebagian kalangan sampai saat ini. Entah apa mereka benar-benar menikmati setiap bait dalam paragraf novel itu, atau hanya sekadar ingin memanjakan khayalan erotis, hanya mereka yang tahu.

Fredy S termasuk penulis yang produktif, telah lebih dari 300 judul buku ditulisnya. Satu hal yang membanggakan dari novelis sastrawan jalanan ini, peredaran novelnya telah menembus negeri jiran seperti Malaysia dan Brunei Darussalam. Beredar kabar, bahwa salah satu penerbit di Malaysia telah meminta hak edar di negeri itu untuk 100 judul karyanya dengan hak royalti sebesar 1.5 juta rupiah per judulnya.

Satu novelnya yang berjudul "Senyummu Adalah Tangisku" bahkan pernah diangkat ke layar lebar dengan pemeran Rano Karno dan Anita Carolina.

Fredy kini telah tiada, 24 Januari 2015 lalu Fredy tutup usia pada umur 60 tahun. Namun karya-karyanya terus melegenda, dia tetap punya penggemar setia.
Sebenarnya, Fredy S bukan hanya penulis. Dia juga seorang pelukis, sutradara, penerbit, dan penulis skenario film. Dia sosok multitalenta.

Beberapa skenario film layar lebar yang pernah digarapnya, antara lain: Di Sana Mau Di Sini Mau (1989), Penakluk Srigala (1983), Gepeng Bayar Kontan (1983), dan Lara Jonggrang (Candi Prambanan) (1983).

Berikut beberapa novel karyanya

  1. Rintihan Angsa Putih
  2. Jeritan Dilanda Noda
  3. Bunga-Bunga Pohon Cinta
  4. Berandal-Berandal Cinta
  5. Bercinta Dalam Gelap
  6. Kidung Cinta Remaja
  7. Kau Kucinta Untuk Selamanya
  8. Mentari di Lubuk Hati
  9. Kesunyian Yang Kelabu
  10. Serpihan Noda
(Sulit mencari sumber untuk informasi ini, diantara ratusan novelnya hanya 10 judul di atas yang admin tahu. Itupun dari berbagai sumber. Langka memang, admin saja belum pernah membaca novel karya penulis satu ini. Hanya tahu dia dari 'kata orang'.)

[FAST DOWNLOAD]

Postingan terkait: